Selasa, 04 April 2017

Makan Banyak tapi Tak Mau Gemuk, Santap Saja 7 Makanan Ini

Makan banyak tapi tak ingin gemuk, memang bisa? Ya, bisa. Ada beberapa makanan yang walau kita santap dalam jumlah banyak tidak akan membuat gemuk.

Makan Banyak tapi Tak Mau Gemuk, Santap Saja 7 Makanan Ini


Makanan yang bisa membuat Anda kenyang lebih lama mengandung nutrisi yang dibutuhkan tubuh. Jumlah kalorinya pun tak banyak sehingga tidak akan bikin gemuk.

Berikut makanan yang apabila dimakan banyak tidak akan bikin gemuk.

1. Mentimun

Rasa segar dan kres kres saat digigit membuat mentimun disukai banyak orang. Paling pas lagi bila menjadikan mentimun sebagai lalapan. Ah, mantap rasanya. Dan, bagi Anda yang senang makan mentimun, tak perlu takut gemuk.

2. Brokoli

Selain enak di lidah, brokoli juga bisa membuat kenyang. Bila mengunyah brokoli rebus atau kukus kandungan serat, antioksidan, vitamin B, A, C, K, dan zat besi baik bagi tubuh.

3. Semangka

Semangka dan melon merupakan buah yang kaya air. Selain kaya serat, mengonsumsi semangka juga tidak membuat gemuk.

Semangka kaya vitamin C yang membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh anak. Vitamin C juga membantu dalam penyembuhan luka.

4. Apel

Buah yang satu ini rendah kalori serta kaya serat yang membantu menurunkan berat badan. Lalu, bagi Anda yang mencari camilan yang membuat perut kenyang lebih lama, apel pilihan tepat.

5. Sayuran hijau

Mengonsumsi sayur yang direbus lalu dicocol sambal memang lezat tiada tara. Sayuran yang diolah dengan sehat membuatnya tetap rendah kalori sehingga tidak membuat berat badan naik.

6. Buah bit

Buah yang biasa dijus ini kaya asam folat, kalum, magnesium, zat besi, triptofafn. Lalu, mengandung kaumarin dan betasianin yang membantu menghancurkan sel kanker dan tumor di tubuh.

7. Buah sitrus

Buah sitrus seperti jeruk, lemon, grapefruit tetap kaya pektin yang mampu memperlambat pencernaan dan membuat rasa puas usai mengonsumsinya. Selain itu, buah sitrus kaya air sehingga bisa membuat kenyang tapi rendah kalori.

Itulah daftar makanan yang meski Anda makan banyak tidak akan bikin gemuk.

Sumber : http://health.liputan6.com/read/2907917/makan-banyak-tapi-tak-mau-gemuk-santap-saja-7-makanan-ini